PENGARUH PENYULUHAN KESEHATAN TERHADAP KEPATUHAN MENGKONSUMSI TABLET FE PADA IBU HAMIL DI RSU GMIM BETHESDA TOMOHON
DOI:
https://doi.org/10.70524/cmdrtf97Kata Kunci:
Penyuluhan Kesehatan, Kepatuhan, mengkonsumsi tablet FeAbstrak
Kehamilan adalah kondisi dimana seorang wanita memiliki janin yang sedang tumbuh di dalam tubuhnya (yang pada umumnya di dalam rahim). Kehamilan pada manusia berkisar 40 minggu atau 9 bulan dihitung dari awal periode menstruasi terakhir sampai melahirkan.Kepatuhan konsumsi tablet Ferrum(fe) yang merupakan salah satu indikator keberhasilan program ini pada kenyataannya belum mencapai 80%. Kepatuhan dalam mengkonsumsi tablet zat besi artinya ibu hamil mengikuti atau rutin mengikuti anjuran yang diberikan oleh petugas kesehatan untuk rutin mengkonsumsi tablet zat besi. Kepatuhan minum tablet zat besi dapat diukur dari ketepatan cara meminum tablet zat besi yang diminum, dan frekuensi minum tablet zat besi perhari. Ibu hamil yang tidak patuh meminum tablet Fe atau tablet zat besi seperti yang ditentukan oleh petugas kesehatan dapat menyebabkan peluang terjadinya anemia. Tujuan penyuluhan ini untuk mengetahui apakah ada pengaruh sebelum dan sesudah dilakukan penyuluhan terhadap kepatuhan mengkonsumsi tablet fe pada ibu hamil.Jenis penelitian ini menggunakan kuantitatif. Desain penelitian mengunakan Pre Eksperimen one group pre post test design.Populasi 39 orang,Sampel sebanyak 30 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purpossive sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner diuji dengan menggunakan uji Wilcoxon Hasil penelitian ada pengaruh yang signifikan pengaruh penyuluhan kesehatan terhadap kepatuhan mengkonsumsi tablet fe pada ibu hamil dengan Uji Wicoxon didapatkan ZHitung 4.949b dengan signifikan p=0,000 < 0,05, artinya H1 diterima dan H0 ditolak
Kesimpulan: Dapat disimpulkan bahwa ada perubahan yang signifikan sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan.